Kapolda NTT Irjen Setyo Budiyanto Bantu Bayi Penderita Hindrosefalus

Burhan
Ipda Thomas Aquino Mere melihat bayi penderita hidrosefalus usai menyerahkan bantuan Kapolda NTT, Irjen Pol Setyo Budiyanto bersama Kapolres Nagekeo, AKBP Yudha Pranata kepada ibunda Angelus Gabriel Demu. (Tribharatanewsntt.com)

JAKARTA, iNews.Serpong.id -- Kondisi Angelus Gabriel Demu kian ktitis setelah didiagnosis mengidap penyakit hidrosefalus. Penyakit itu dialami bayi 8 bulan asal Desa Where III, Kecamatan Golewa Selatan, Kabupaten Ngada, Nusa Tenggara Timur (NTT) ini sejak dilahirkan pada 2 Juli 2021 di RSD Aeramo, Kabupaten Nagekeo.

Hidrosefalus adalah penumpukan cairan di rongga otak, sehingga meningkatkan tekanan pada otak. Pada bayi dan anak-anak, hidrosefalus membuat ukuran kepala membesar. Pada orang dewasa, kondisi ini bisa menimbulkan sakit kepala hebat.

Cairan otak diproduksi oleh otak secara terus menerus dan diserap oleh pembuluh darah. Fungsinya sangat penting, antara lain melindungi otak dari cedera, menjaga tekanan pada otak, dan membuang limbah sisa metabolisme dari otak. Hidrosefalus terjadi ketika produksi dan penyerapan cairan otak tidak seimbang.

Dalam berbagai literatur disebutkan, hidrosefalus yang tidak segera ditangani dapat menyebabkan gangguan dalam perkembangan fisik dan intelektual anak. Pada orang dewasa, hidrosefalus yang terlambat ditangani dapat menyebabkan gejala menjadi permanen.

Kondisi yang dialami Angelus Gabriel Demu menggugah nurani Kapolda NTT, Irjen Pol Setyo Budiyanto bersama Kapolres Nagekeo, AKBP Yudha Pranata S.I.K., S.H. Kapolda dan Kapolres mengulurkan tangan, membantu meringankan beban Angelus dan keluarganya. Bantuan diserahkan melalui Ipda Thomas Aquino Mere kepada Maria Raga, ibunda Angelus di rumah milik Moses Jala, RT 03 Kelurahan Jawa Meze, Kota Bajawa, Sabtu (26/2/2022).

Menurut Ipda Thomas, santunan itu merupakan sumbangan dari Kapolda NTT dan Kapolres Nagekeo dalam bentuk uang tunai. Dia menyebut itu sebagai bentuk kepedulian pimpinan Polri kepada masyarakat yang dilanda musibah.

Bayi Angelus juga akan segera dirujuk ke salah satu Rumah Sakit di Kota Kupang, Ibu Kota Provinsi Nusa Tenggara Timur, untuk mendapat perawatan lebih lanjut. Untuk sementara, Angelus  dan orangtuanya menetap di rumah milik Moses Jala.

"Orangtua dari Gabriel Demu mengucapkan terima kasih kepada Kapolda NTT dan Kapolres Nagekeo yang dengan ikhlas memberikan bantuan untuk anak mereka,” tutur Ipda Thomas, seperti disampaikan Kabid Humas Polda NTT, Kombes Pol Rishian Krisna Budhiaswanto. (*)

Editor : Burhan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network