CPNS 2024, Kemenkumham Buka 9.070 Lowongan, Kuota Lulusan SMA Capai 7.214

Puti Aini Yasmin
Kementerian Hukum dan HAM siapkan kuota lulusan SMA untuk CPNS 2024. (Foto: Ist)

JAKARTA, iNewsSerpong.id - Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) telah membuka pendaftaran CPNS 2024 sejak Selasa (20/8/2024). Tercatat, ada 9.070 lowongan yang tersedia, dan menariknya, beberapa di antaranya dapat diisi oleh lulusan SMA/SLTA.

Menurut pengumuman resmi Kemenkumham, dari total 9.070 lowongan tersebut, sebanyak 7.214 dibuka khusus untuk lulusan SMA/SLTA sederajat.

Adapun lowongan ini diperuntukkan bagi 11 unit pusat Kemenkumham dan 33 kantor wilayah Kemenkumham, sesuai dengan alokasi kebutuhan.

Formasi Kemenkumham CPNS 2024:

·     Ahli Pertama - Widyaiswara

o  S-2 Manajemen

o  S-2 Studi Kebijakan

o  S-2 Hukum

o  S-2 Sistem Informasi Manajemen

o  S-2 Teknik Komputer

o  S-2 Ilmu Informatika

o  S-2 Ilmu Manajemen

o  S-2 Ilmu Komputer

o  S-2 Teknologi Informasi

o  S-2 Sistem Informasi

o  S-2 Psikologi

o  S-2 Ilmu Politik

o  S-2 Kebijakan Publik

·     Ahli Pertama – Kurator Keperdataan

o  S-1 Hukum

o  S-1 Akuntansi

Lowongan untuk lulusan SMA dibuka untuk posisi sebagai pemeriksa keimigrasian pemula dan penjaga tahanan.

Proses pendaftaran CPNS 2024 dijadwalkan berlangsung hingga 6 September 2024, dengan pengumuman hasil seleksi yang akan dirilis pada 14-17 September 2024.

Selamat mencoba bagi yang berminat mendaftar CPNS 2024 di Kemenkumham! (*)

 

 

Editor : Syahrir Rasyid

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network