Takaran Disunat Pabrik Bogor, Ini Ciri-ciri MinyaKita yang Bermasalah

Putra Ramadhani Astyawan
Polisi membongkar praktik kecurangan MinyaKita di Bogor. Ini ciri-cirinya (Foto: iNews.id)

BOGOR, iNewsSerpong.id -- Akhirnya, polisi membongkar praktik kecurangan dalam produksi MinyaKita di Sukaraja, Kabupaten Bogor. Ditemukan bahwa MinyaKita ukuran 1 liter hanya diisi 750-800 mililiter.

Lantas, apa saja ciri-ciri MinyaKita yang bermasalah? Menurut Wakapolres Bogor, Kompol Rizka Fadhila, kemasan yang diproduksi tidak sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

"Mereka mencetak sendiri, di mana cetakan tidak sesuai dengan ketentuan," ungkapnya di lokasi, Senin (10/3/2025).

Ukuran Berat Bersih

Produk MinyaKita yang diproduksi oleh tersangka berinisial TRM ini juga tidak mencantumkan ukuran berat bersih pada kemasan, termasuk tidak menyebutkan mutu atau kualitas dari kandungan isi tersebut.

"Dari segi kemasan, perbuatan pelaku menyimpang dari yang seharusnya," tegasnya.

Atas perbuatannya, tersangka TRM dijerat Pasal 62 Ayat 1 Juncto Pasal 8 Ayat 1 UU Nomor 8 Tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen, dengan ancaman pidana 5 tahun atau denda maksimal Rp 2 miliar, serta Pasal 160 Juncto Pasal 24 Ayat 1 Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2014 tentang Perdagangan yang diubah dengan UU Nomor 6 Tahun 2023 tentang Cipta Lapangan Kerja, dengan ancaman pidana penjara paling lama 4 tahun dan denda maksimal Rp 10 miliar.

Editor : Syahrir Rasyid

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network