PIS Sumbang Rp7,57 Triliun untuk Ekonomi Indonesia

Vitrianda
PIS Sumbang Rp7,57 Triliun untuk Ekonomi Indonesia Transformasi bisnis yang sukses membuat PT Pertamina International Shipping (PIS) tidak hanya mencetak laba besar, tapi juga makin aktif berkontribusi untuk negara. Foto: Istimewa

JAKARTA, iNewsSerpong.id – Transformasi bisnis yang sukses membuat PT Pertamina International Shipping (PIS) tidak hanya mencetak laba besar, tapi juga makin aktif berkontribusi untuk negara. Pada tahun 2024, perusahaan logistik maritim ini menyumbang total Rp7,57 triliun untuk perekonomian Indonesia.

Angka fantastis ini berasal dari dua sumber utama: pajak senilai Rp1,56 triliun dan komitmen belanja Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) sebesar Rp6,01 triliun.

Corporate Secretary PIS, Muhammad Baron, mengatakan, kontribusi ini memberikan efek berganda yang terasa langsung di berbagai sektor. "Kami percaya, kontribusi ini tidak hanya mendorong kemajuan industri maritim nasional, tetapi juga menghadirkan manfaat nyata bagi masyarakat secara lebih luas," ujarnya.

Komitmen TKDN PIS yang mencapai 61,62% ini berdampak besar pada industri galangan kapal, manufaktur, dan sektor pendukung lainnya. Dengan begitu, PIS tak hanya jadi tulang punggung logistik energi nasional, tetapi juga penggerak ekosistem maritim di Indonesia.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update