2. Ferrari California
Koleksi supercar berikutnya milik Hotman Paris adalah Ferrari California. Supercar yang dikenal dengan logo kuda jingkrak ini adalah salah satu supercar yang cukup populer dari jenisnya.
Menurut penuturannya, supercar ini sering digunakannya saat menikmati jalanan lengang ibu kota di hari libur. Selain itu, diketahui juga bahwa harga dari mobil ini mencapai Rp2,9 miliar serta pajak yang harus dikeluarkan per tahunnya adalah Rp107 juta.
3. New Audi R8 Facelift
Supercar selanjutnya yang dimiliki Hotman Paris adalah New Audi R8 Facelift. Mobil buatan Jerman ini memiliki mesin 5,2 liter FSI Quattro dengan tenaga sekitar 535 hp dan bisa mencapai kecepatan hingga 100 KM per jam hanya dengan hitungan beberapa detik saja.
Supercar ini memiliki harga sekitar Rp 6,6 mliar dan pajak tahunan yang bisa mencapai puluhan juta rupiah. Dibandingkan dengan koleksi supercar lainnya, mobil ini jarang digunakan Hotman.
4. Bentley Mulsanne Supercar
Berikutnya, Hotman Paris memiliki Bentley Mulsanne. Mobil ini diketahui dibeli sebagai kado ulang tahun putrinya, Felicia Putri Parisienne Hutapea yang ke-17 tahun. Untuk harganya sendiri, supercar ini dibandrol sekitar Rp9 miliar - Rp10 miliar.
Selain performanya yang menakjubkan, Bentley Mulsanne milik Hotman juga memiliki plat nomor yang cukup unik, yaitu 666 ANE. Alasannya adalah angka 666 melambangkan keberuntungan dan ANE diambil dari nama istrinya sendiri, Agustianne Marbun. (*)
Editor : Syahrir Rasyid
Artikel Terkait