get app
inews
Aa Read Next : Jangan Anggap Enteng, Kentut Bau Busuk Bisa Jadi Gejala Kanker Loh!

5 Cara Mengobati Panas Dalam yang Tak Kunjung Sembuh pada Anak, Alami Tanpa Obat-Obatan

Rabu, 14 September 2022 | 10:22 WIB
header img
Ilustrasi panas dalam yang tak kunjung sembuh pada anak. (foto: istimewa)

JAKARTA, iNewsSerpong.id – Memasuki cuaca yang tak menentu kerap membuat anak-anak menderita panas dalam. Biasanya ciri-ciri yang kelihatan saat anak panas dalam antara lain tenggorokan sakit, bibir kering hingga sariawan. Lantas bagaimana cara mengobati panas dalam yang tak kunjung sembuh pada anak? 

Tak dipungkiri saat saat anak kena panas dalam pasti jadi uring-uringan, karena rasanya benar-benar tidak mengenakan. Panas dalam sendiri diakibatkan oleh beberapa hal seperti kurang vitamin C, kurangnya mengonsumsi sayuran dan buah-buahan, hingga kekurangan cairan. Panas dalam juga bisa terjadi karena jajan sembarangan, sehingga membuat anak-anak sariawan.

Lantas bagaimana cara mengobati panas dalam yang tak kunjung sembuh pada anak? Berikut ini ulasannya dikutip dari berbagai sumber, Selasa (13/9/2022): 

1. Hindari makanan dan minuman berpengawet
Terkadang anak-anak sulit dicegah jika sudah kecanduan makanan atau minuman, padahal itu malah memicu panas dalam. Misalnya snack hingga minuman dengan berbagai rasa, di mana keduanya biasanya mengandung pewarna serta pengawet. Hentikan dulu mengonsumsi makanan dan minuman tersebut bila tenggorokan terasa tidak nyaman dan nyeri saat menelan sesuatu.

2. Perbanyak asupan vitamin
Cara mengobati panas dalam yang tak kunjung sembuh pada anak selanjutnya dengan memperbanyak asupan vitamin C. Vitamin ini sangat penting dikonsumsi guna meningkatkan kekebalan imunitas pada tubuh. Asupan vitamin ini bisa diperoleh dari berbagai sumber, mulai dari buah-buahan, aneka sayuran, hingga suplemen yang sudah banyak dijual di pasaran. Namun tentunya harus sesuai takarannya, atau resep dari dokter.

Editor : Syahrir Rasyid

Follow Berita iNews Serpong di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut