get app
inews
Aa Read Next : Sopir Fortuner Arogan Ternyata Pengusaha, Cuma Ngaku-ngaku Adik Jenderal dan Bukan Anggota TNI

9 Pasukan Elite TNI Punya Kemampuan di Atas Rata-Rata Menjadi Kebanggan Indonesia

Sabtu, 19 November 2022 | 08:23 WIB
header img
Prajurit elite Komando Operasi Khusus (Koopssus) TNI AD saat menggelar latihan untuk pengamanan KTT G20 di Denpasar, Bali belum lama ini. (ANTARA FOTO/Nyoman Hendra Wibowo)

6. Tontaipur

Peleton Intai Tempur (Tontaipur) merupakan pasukan berkualifikasi intelijen tempur Kostrad. Prajurit ini memiliki kemampuan khusus dalam melaksanakan tugas operasi di berbagai bentuk medan baik di rawa laut, hutan, gunung dan perkotaan.

7. Satbravo-90

Satuan Bravo 90 (Satbravo-90) sebelumnya bernama Denbravo 90. Satuan pelaksana operasi khusus Korps Pasukan Khas ini berkedudukan langsung di bawah Dankorpaskhas.

Satuan Bravo 90 Paskhas bertugas melaksanakan operasi intelijen, melumpuhkan alutsista/instalasi musuh dalam mendukung operasi udara dan penindakan teror bajak udara serta operasi lain sesuai kebijakan Panglima TNI.

Satbravo-90 merupakan pasukan khusus Indonesia yang paling muda pembentukannya. Baru dibentuk secara terbatas di lingkungan Korps Pasukan Khas TNI-AU pada 1990, Bravo berarti yang terbaik.

8. Sat 81/Gultor

Satuan 81 Kopassus atau dulunya lebih dikenal sebagai Sat-81/Gultor. Personel satuan ini merupakan prajurit terbaik dari seluruh matra TNI.

Kekuatan dari satuan ini tidak dipublikasikan secara umum. Jumlah personel, persenjataan dan kemampuannya bersifat rahasia. Beberapa tahun terakhir istilah Gultor dihilangkan, karena kualifikasi yang dimiliki lebih dari penanggulan teror.

Satuan-81 merupakan ujung tombak pertahanan dan keamanan RI. Sebab tidak seperti satuan lainnya personel dari tim ini seperti tidak diketahui, tidak terdengar dan tidak terlihat sama sekali.

9. Batalyon Raider

Batalyon Raider menjadi salah satu batalyon pasukan elite infanteri TNI. Para prajurit dari satuan ini setara dengan tiga kali kekuatan prajurit yonif biasa.

Personel batalyon raider memperoleh pendidikan dan latihan khusus selama enam bulan untuk perang modern, anti-gerilya, dan perang berlarut. Mereka dilatih untuk penyergapan dan mobil udara, seperti terjun dari helikopter.

Batalyon Raider. (Foto: Istimewa)

Batalyon Raider. (Foto: Istimewa)

(*)

Editor : Syahrir Rasyid

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut