RIYADH, iNewsSerpong.id - Menteri Energi Arab Saudi Pangeran Abdulaziz bin Salman telah mengumumkan penemuan dua ladang gas alam baru di kerajaan.
Melansir Arab News, ladang gas alam nonkonvensional Awtad ditemukan di barat daya ladang Ghawar terletak 142 kilometer barat daya Kota Hofuf, menurut lapaoran Saudi Press Agency.
Ladang gas alam nonkonvensional Al-Dahna terletak 230 kilometer barat daya kota Dhahran. Kedua ladang gas tersebut ditemukan oleh Saudi Aramco.
Pangeran Abdulaziz mengatakan pentingnya penemuan tersebut terletak pada peningkatan cadangan gas alam Arab Saudi, yang pada gilirannya akan mendukung strategi kerajaan dan membantu mewujudkan tujuan program pemindahan bahan bakar cair.
Pangeran Abdulazis menyatakan bahwa penemuan harta karun minyak dan gas bumi tersebut menegaskan bertambahnya kekayaan sumber daya alam yang dimiliki kerajaan.(*)
Editor : Syahrir Rasyid