get app
inews
Aa Text
Read Next : Jangan Abaikan Waktu Penggantian Filter Oli Mobil

7 Mobil yang Diproduksi di Indonesia, Mengaspal dan Laris Manis di Luar Negeri

Jum'at, 16 Desember 2022 | 11:29 WIB
header img
All New BR-V menjadi salah satu mobil terbaru yang diminati pasar luar negeri. Mobil tersebut dikirim hingga Amerika Selatan. (Foto : HPM)

JAKARTA, iNewsSerpong.id - Sejumlah mobil yang dibuat di Indonesia banyak mengisi pasar ekspor. Data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) menyebut puluhan ribu unit mobil buatan Indonesia laris manis digunakan di luar negeri.

Model mobil yang dieskpor beragam. Mulai dari Sport Utility Vehicle (SUV), Multi Purpose Vehicle (MPV), hingga pikap.

Nah, berikut adalah mobil buatan Indonesia yang sangat diminati di luar negeri:

1. Daihatsu Gran Max

Awalnya, Daihatsu Gran Max dipasarkan Daihatsu secara global dengan Indonesia menjadi target pasar dari kendaraan tersebut. Namun, ternyata seiring berjalannya waktu, Gran Max yang dibuat di pabrik Daihatsu di Indonesia malah di ekspor ke negara lain.

Termasuk untuk kebutuhan pasar di Jepang sendiri yang merupakan basis produksi Daihatsu. Di Jepang, mobil ini menggunakan nama Daihatsu Town Ace atau Toyota Lite Ace.

2. Toyota Fortuner

SUV terlaris di Indonesia salah satunya Toyota Fortuner yang diproduksi di Indonesia juga banyak diminati negara di Asia Oseania, termasuk juga di ekspor ke sejumlah negara di Timur Tengah.

3. Mitsubishi Xpander

Mobil jenis MPV 7 penumpang dari Mitsubishi ini sangat diminati oleh sejumlah negara lain.

4. Suzuki Carry

Mobil jenis pikap ini juga sudah mengaspal di banyak negara di Asia bahkan hingga ke Timur Tengah.

Editor : Syahrir Rasyid

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut