get app
inews
Aa Text
Read Next : Maesyal-Intan Janji Tumpas Pungli dan Atasi Stunting Anak di Kabupaten Tangerang

Asap Rokok Bisa Sebabkan Stunting, Waspada Anak Terpapar

Sabtu, 01 Juli 2023 | 06:48 WIB
header img
Ilustrasi anak terpapar asap rokok bisa terkena stunting. (Foto: Istimewa)

Ditambahkan Dokter Spesialis Kandungan dan Kebidanan dr Nuswil Bernolian, Sp.Og (K), stunting disebabkan faktor multidimensi intervensi pada 1.000 hari pertama kehidupan anak. Karena itu para ibu dan orang tua harus paham bagaimana pola pengasuhan dan gizi anak di 1.000 hari pertama. Dia menegaskan ada beberapa  faktor  penyebab stunting, di antaranya praktik pengasuhan yang tidak baik, terbatasnya layanan kesehatan, kurangnya akses ke makanan bergizi, serta kurangnya akses ke air bersih dan sanitasi.  

Untuk mencapai target penurunan  stunting memerlukan kolaborasi pentahelix. Karenanya sejak 2022 BKKBN berkolaborasi dengan Dexa Group dan lebih dari  5.000 bidan melakukan edukasi pencegahan  stunting. Corporate Affairs Director Dexa Group Tarcisius Tanto Randy menambahkan Dexa Group berkontribusi mengatasi stunting bersama  BKKBN, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompinda), dan Ikatan Bidan Indonesia dengan mengedukasi para bidan di Kota Palembang dan sekitarnya.

“Kerja sama mengedukasi bidan dan masyarakat terkait pentingnya menjaga kehamilan di 1.000 Hari Pertama Kehidupan telah kami lakukan di beberapa kota di Indonesia seperti di Yogyakarta, Kabupaten Brebes, Kota Surabaya, Kabupaten Wonosobo, dan di Palembang melalui program corporate sosial inisiatif Dharma Dexa,” kata Tarcisius.

Sebagai  perusahaan  di  sektor  kesehatan,  Dexa  Group  juga  beperan  menciptakan  inovasi  produk farmasi  yang  mendukung  upaya  intervensi  stunting, salah  satunya  HerbaAsimor. Produk  ini  dikembangkan  dari  kekayaan  alam  Indonesia  yang  berperan  membantu  meningkatkan kualitas dan kuantitas ASI.

(*)

Editor : Syahrir Rasyid

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut