get app
inews
Aa Text
Read Next : Cocok untuk Pemula, Berikut Deretan Aplikasi Trading Crypto

Ini Mata Uang Tertua di Dunia, Sudah Ada Sejak 1.222 Tahun Lalu

Minggu, 02 Juli 2023 | 16:40 WIB
header img
alah satunya adalah pound sterling, yang telah ada selama 1.222 tahun dan masih digunakan hingga saat ini.  Foto: Istimewa

JAKARTA, iNews.id – Ada sejumlah mata uang tertua di dunia yang menarik untuk diketahui. Salah satunya adalah pound sterling, yang telah ada selama 1.222 tahun dan masih digunakan hingga saat ini. 

Pound sterling adalah mata uang Britania Raya atau Inggris Raya

Selain di Inggris, Skotlandia, Wales, dan Irlandia Utara, pound sterling juga merupakan mata uang resmi wilayah seberang laut Britania seperti Georgia Selatan, Kepulauan Sandwich Selatan, wilayah Antartika Britania, serta dependensi Kerajaan Britania Raya seperti Pulau Man dan Kepulauan Channel.

Pound sterling berasal dari bahasa Latin, yaitu "libra", yang kemudian memengaruhi penggunaan simbol mata uang ini, yaitu £, yang mirip dengan huruf L. Kode mata uang internasional untuk pound sterling adalah GBP.

Pound sterling adalah mata uang yang menduduki peringkat empat dalam hal perdagangan dunia, setelah dolar Amerika Serikat, yen Jepang, dan euro. Di pasaran, pound sterling juga dikenal dengan sebutan sterling. Unit akun dari mata uang ini adalah pound dan sen.

Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut