get app
inews
Aa Text
Read Next : Maarten Paes Belum Bisa Perkuat Timnas Indonesia Lawan Arab Saudi

Jelang Gabung Skuad Garuda, Jordi Amat Ngobrol Tentang Indonesia Bersama Nenek Kelahiran Makassar

Senin, 14 Februari 2022 | 17:37 WIB
header img
Eks bek Espanyol Jordi Amat ngebet memperkuat Timnas Indonesia. (Foto: Instagram/jordiamat5)

EUPEN, iNews.Serpong.id - Jordi Amat pamer kebersamaan dengan kakek dan neneknya sambil mendengarkan kisah tentang Indonesia. Pemain KAS Eupen ini selangkah lagi bergabung dengan Timnas Indonesia. Proses administrasi Amat untuk menjadi warga negara Indonesia sedang dipercepat oleh PSSI dan Pemerintah Indonesia.

Amat satu dari beberapa pemain keturunan yang diinginkan oleh Shin Tae-yong. Pengalamannya melanglang buana di liga top Eropa diharapkan mampu menjadi bekal positif di skuad Garuda.

Jelang kepindahannya menuju Timnas Indonesia, Amat tampak antusias. Bek berusia 29 tahun itu mendengarkan cerita tentang Indonesia dari kakek dan neneknya. Momen tersebut dibagikan Amat melalui Instastory via Instagram pribadinya. Di sebuah meja makan di kediamannya, Amat beserta kakek neneknya mengobrol dan membicarakan Indonesia sembari meminum kopi. “Ngobrol tentang Indonesia,” tulis Amat pada Instastory-nya, dilansir, Senin (14/2/2022).

Sebagai pengingat, nenek Amat perempuan kelahiran Makassar. Oleh sebab itu, Amat antusias mendengarkan cerita tentang Indonesia dari sang nenek.

Sebagaimana Walsh yang bermain reguler bersama KV Machelen, Amat sosok pilar di lini belakang klubnya. Tak tanggung-tanggung, Amat didapuk sebagai kapten kesebelasan. Musim ini, Amat sudah tampil 23 kali. Dari 23 kali penampilannya, pemain yang sudah pernah membela Timnas Spanyol U-21 itu mencatat tiga kali cleansheet bagi timnya. (*)

 

Editor : Burhan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut