get app
inews
Aa Read Next : Nissan Berencana Hentikan Produksi Mobil Konvensional, Fokus pada Mobil Elektrifikasi

Hindari Cuci Pakai Steam, 5 Tips Merawat Motor Listrik

Jum'at, 28 Juni 2024 | 05:00 WIB
header img
Tips merawat sepeda motor listrik. (Foto: Astra Honda Motor)

YOGYAKARTA, iNewsSerpong.id - Harus dipahami bahawa perawatan motor listrik berbeda dengan motor bermesin konvensional. Motor yang dikenal ramah lingkungan ini menggunakan baterai sebagai sumber tenaga.

Tentu saja perawatan kedua jenis motor ini sangat berbeda. Banyak masyarakat yang tertarik menggunakan motor listrik karena dinilai lebih hemat dalam operasional.

Namun, banyak yang belum paham bagaimana merawat motor listrik dengan benar.

Technical Training Coordinator Astra Motor Yogyakarta, Danang Priyo Kumono, membagikan tips merawat sepeda motor listrik, khususnya EM e:, agar tetap prima dan baterai tahan lama. Berikut ulasannya:

1. Hindari Mencuci Menggunakan Steam

Danang menjelaskan, motor listrik atau Electric Vehicle (EV) tidak boleh terkena air pada sistem atau kompartemen baterainya. Menjaga sistem ini penting agar kendaraan bisa berjalan normal.

"Apalagi dicuci pakai steam, itu tidak boleh. Dicucinya biasa saja, tidak boleh ada tekanan. Area litium baterainya tidak boleh basah," ujar Danang di Yogyakarta.

2. Jangan Biarkan Baterai Kosong di Bawah 30 Persen

Menurut Danang, untuk pengecasan baterai sebaiknya jangan menunggu daya baterai berada di bawah 30 persen. Hal ini penting demi menjaga kesehatan baterai.

"30 persen itu harus dicas, kalau turun minimal di 20 persen harus dicas lagi. Namun, yang namanya baterai di mana pun lama-lama kalau sering dicas, dia akan menurun," ucapnya.

Editor : Syahrir Rasyid

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut