Logo Network
Network

NGOPI YUK ! Hong Wei Warkop Alami dengan Ciri Teko Besar

Nurdin R Radin
.
Rabu, 13 Desember 2023 | 18:23 WIB

Hong Wei Kopitiam menempati Ruko terbuka dari depan hingga samping tanpa penyekat. (Foto: iNewsSerpong)

SERPONG CITY, iNewsSerpong.id Hong Wei Kopitiam menjadi salah satu tempat ngopi yang menjamur di kawasan Gading Serpong, Tangerang, Banten, layaknya pertumbuhan jamur di musim hujan.

Warung kopi ini terletak di sudut Ruko Aniva Grande Blok GD No 1 dengan tampilan yang alami tanpa banyak ornamen. Keunikan tempat ini tercermin pada teko tinggi yang dipajang berderet di bagian depannya.

Ruko ini dibuat terbuka dari depan hingga samping tanpa sekat, hanya dilengkapi dengan beberapa kipas besar yang berputar di langit-langit. Meja dan kursi disusun dengan sederhana dan terlihat alami. Pelayan yang ramah terlihat sibuk melayani pengunjung yang datang.

Cangkir Motif Jadul 

"Buat pesanan apa?" sapa pelayan dengan ramah. "Saya pesan kopi hitam panas dengan gula," jawab salah seorang pengunjung. Tak lama berselang, kopi hitam panas disajikan dalam cangkir motif jadul.


Hong Wei Kopitiam punya ciri teko besar. (Foto: iNewsSerpong)
 

Salah satu hidangan favorit di Hong Wei adalah Mee Siam - bihun kuah dengan kaldu ebi yang memiliki cita rasa gurih, asem, dan pedas. Selain itu, beragam hidangan lainnya juga tersedia seperti cakwe dan nasi lemak. Bahkan bagi pecinta telur setengah matang, tersedia pilihan.

"Kami senang datang ke sini karena atmosfernya begitu autentik. Di sini, kita bisa berbicara tentang apa saja, ada teman untuk berdiskusi mulai dari situasi politik hingga isu ekonomi dan kehidupan sehari-hari," ujar Johny Wijaya, seorang pengunjung yang telah memesan kopi hitam dua kali siang itu.

Hong Wei Kopitiam, yang memiliki 12 karyawan, buka mulai pukul 06.30 pagi hingga sekitar pukul 21.00 malam.(*)

 

Hong Wei Kopitiam
Ruko Aniva Grande Blok GD No 1
Gading Serpong, Tangerang, Banten
Editor : Syahrir Rasyid

Follow Berita iNews Serpong di Google News

Bagikan Artikel Ini