JAKARTA, iNewsSerpong.id - Kepala Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI), Benny Rhamdani, mengapresiasi kunjungan Ida (30 tahun), seorang Pekerja Migran Indonesia (PMI) asal Cianjur, ke kantor BP2MI di Jakarta pada Rabu (16/8/2023).
Dalam sambutan tersebut, Benny berencana untuk mengantar Ida menggunakan mobil dinasnya ke rumahnya di Cianjur, Jawa Barat.
"Saya bersedia mengantarkan Anda dengan mobil dinas saya ke rumah di Cianjur. Mobil ini adalah milik rakyat yang saya gunakan selama menjadi Kepala BP2MI atas izin negara," ujar Benny saat menerima kedatangan Ida di kantor BP2MI, Jakarta, pada Rabu (16/8/2023).
Benny, yang juga Wakil Ketua Umum Partai Hati Nurani (Hanura), berterima kasih kepada semua pihak yang membantu dalam pemulangan Ida dari Dubai ke Indonesia. Menurut Benny, ini adalah bukti bahwa negara hadir untuk membantu rakyatnya.
"Hari ini, dengan rasa syukur, Ibu Ida telah kembali ke Indonesia. BP3MI mengambilnya di Bandara Soekarno Hatta dan membawanya langsung ke kantor BP2MI. Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada pemerintah, khususnya Kemenlu, yang telah terlibat sejak awal dalam proses kepulangan Ibu Ida," tambahnya.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta
Artikel Terkait