Operasi Pasar Beras Murah Digelar Pemkab Tangerang, Disambut Antusias Warga

M Bakhrun
Penjabat (Pj) Bupati Tangerang, Andi Ony Prihantoro bersama masyarakat pada acara operasi pasar beras murah, di Pasar Gudang Tigaraksa, pada Kamis (16/11/23). (Foto : Pemkab Tangerang)

TANGERANG RAYA, iNewsSerpong.id - Operasi pasar beras murah digelar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang di Pasar Gudang Tigaraksa, Kabupaten Tangerang,  pada Kamis (16/11/23).

Pemkab Tangerang menggelar kegiatan tersebut dengan menggandeng Bulog, Perumda Pasar Niaga Kerta Raharja (NKR), dan Dinas Perindustrian Perdagangan Kabupaten Tangerang.

Pada kesempatan itu, Penjabat (Pj) Bupati Tangerang, Andi Ony Prihantoro, menjelaskan bahwa Pemkab Tangerang menyediakan 3,5 ton beras untuk operasi pasar tersebut di Pasar Gudang Tigaraksa. Masyarakat sekitar Kecamatan Tigaraksa ditawari beras dengan harga terjangkau.

Salurkan 3,5 Ton Beras

"Dihari ini, kami melakukan operasi pasar. Kami menjual 3,5 ton beras kepada masyarakat di sekitar kecamatan ini dan Pasar Tigaraksa," ujar Andi Ony.

Dia menambahkan bahwa operasi pasar murah telah dilakukan sebelumnya di 29 kecamatan dan pasar di Kabupaten Tangerang dengan harga Rp 9.950 per kilogram.

Pemkab Tangerang akan terus memantau harga beras dan berupaya menggelar kegiatan serupa jika terjadi kenaikan harga kebutuhan pokok untuk mengontrol inflasi.

"Kami akan terus memantau harga beras dan komoditas lainnya. Jika ada kenaikan harga, kami akan menggelar operasi pasar serupa untuk menekan harga di pasaran," tambahnya.

Editor : Syahrir Rasyid

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network