Breaking News: Mantan Wali Kota Yogyakarta Diduga Terlibat Praktik Suap

Arie Dwi Satrio
Plt Juru Bicara KPK, Ali Fikri. (iNews.id)

 

JAKARTA, iNews.Serpong.id – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengamankan mantan Wali Kota Yogyakarta, HS dalam operasi tangkap tangan (OTT), Kamis (2/6/2022). Selain HS, tim juga mengamankan sejumlah pihak lainnya.

Mereka diamankan karena diduga terlibat dalam praktik suap-menyuap di Yogyakarta. Belum diketahui dengan pasti praktik suap-menyuap apa yang mereka lakukan. 

"Benar, hari ini KPK telah melakukan kegiatan tangkap tangan terhadap beberapa pihak yang diduga sedang melakukan tindak pidana korupsi suap di Yogyakarta," kata Plt Juru Bicara KPK, Ali Fikri melalui pesan singkatnya, Kamis (2/6/2022). 

Saat ini, tim sedang melakukan pemeriksaan terhadap para pihak yang diamankan. Para pihak yang diamankan, termasuk HS rencananya akan segera dibawa ke Jakarta. "Segera setelahnya akan kami sampaikan perkembangannya," kata Ali. (*)

Editor : Burhan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network