3. Otto Iskandardinata
Dikenal dengan sebutan Si Jalak Harupat, Raden Otto Iskandardinata lahir di Bojongsoang, Bandung, Jawa Barat, pada 31 Maret 1897.
Melansir Peranan Otto Iskandar Dinata Pra Kemerdekaan Tahun 1908-1945 karya Faisal Amri, ayahnya merupakan kepala desa dan merupakan keturunan bangsawan, membuat keluarganya cukup disegani masyarakat setempat.
Ia mengenyam pendidikan dan lulus dari Sekolah Guru Atas sebelum mengabdikan diri menjadi guru di Hollandsch Inlandse School (HIS) Banjarnegara. Pada 1920, ia dipindahtugaskan ke Bandung dan mulai menggeluti dunia politik.
Kemudian, ketika dipindahtugaskan kembali ke Pekalongan pada 1925, ia bergabung dengan Budi Oetomo. Ia juga turut andil dalam perumusan kemerdekaan dengan bergabung menjadi anggota BPUPKI dan PPKI.
Pada kabinet pertama Indonesia, ia diangkat menjadi Menteri Negara dan ikut melakukan persiapan pembentukan Badan Kemanan Rakyat (BKR). Perannya yang besar dalam proses kemerdekaan Indonesia menjadikan Otto Iskandardinata diangkat menjadi pahlawan nasional pada 6 November 1973.
Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta