Logo Network
Network

Prancis Tantang Argentina di Final Piala Dunia 2022, Les Bleus Taklukan Maroko 2 - 0

Cikal Bintang
.
Kamis, 15 Desember 2022 | 05:50 WIB
Prancis Tantang Argentina di Final Piala Dunia 2022, Les Bleus Taklukan Maroko 2 - 0
Timnas Prancis menang 2 - 0 atas Maroko semifinal Piala Dunia 2022 di Stadion Al Bayt, Kamis (15/12/2022) dini hari WIB. (Foto : Reuters/Hannah Mckay)

AL KHOR,iNewsSerpong.id – Akhirnya, Les Bleus berhak melaju ke final dan jumpa Argentina. Timnas Prancis menang 2-0 atas Maroko semifinal Piala Dunia 2022 di Stadion Al Bayt, Kamis (15/12/2022) dini hari WIB. Langkah Maroko terhenti.

Prancis langsung tancap gas sejak awal pertandingan di babak pertama. Les Bleus tidak ragu untuk mendobrak pertahanan tebal Maroko yang dijaga oleh lima pemain sekaligus.

Tendangan Setengah Voli

Mereka memanfaatkan kecepatan Kylian Mbappe dan Ousmane Dembele. Tak butuh waktu lama, Theo Hernandez (5’) akhirnya mampu merobek jala gawang Yassine Bounou lewat tendangan setengah voli, Prancis unggul 1-0.

Selepas gol itu, The Atlas Lions - julukan Maroko - merespons dengan bermain ofensif. Hakim Ziyech dan Sofyan Amrabat terpantau menjadi pion utama untuk mengalirkan serangan Maroko. Akan tetapi, beberapa peluang belum membuahkan gol.

Memasuki menit ke-15, serangan Prancis semakin gencar. Namun, kali ini mereka memainkan pola yang berbeda dengan bermain umpan panjang langsung ke area pertahanan Maroko.

Olivier Giroud pun nyaris menambah keunggulan andai sepakan kerasnya tak membentur tiang gawang. Tebalnya lini pertahanan Maroko membuat Prancis kesulitan.

Sebaliknya, The Atlas Lions yang menerapkan skema serangan balik kerap membuat ancaman serius untuk gawang yang dikawal Hugo Lloris.

Pada menit-menit akhir babak pertama, Prancis akhirnya kembali memegang kendali pertandingan. Permainan cepat nan efektif berhasil membongkar pertahanan Maroko.

The Atlas Lions pun sempat mendapatkan peluang emas. Lewat sepak pojok, mereka sempat membuat kemelut di depan gawang Prancis. Namun, tidak ada gol tambahan tercipta hingga turun minum.

Follow Berita iNews Serpong di Google News

Halaman : 1 2
Bagikan Artikel Ini