get app
inews
Aa Text
Read Next : Konser di Pasar Kemis Tangerang Rusuh Panggung Dibakar, Buntut 2 Band tak Manggung

Rhoma Irama Mainkan Intro Smoke on the Water tapi Lagu Lain, Ditegur Kru Band Deep Purple

Selasa, 14 Maret 2023 | 13:25 WIB
header img
Kru Band Deep Purple menegur Rhoma Irama yang memainkan intro Smoke on the Water, tapi lagu lain. Foto: Twitter@sweatermerah

SOLO, iNews.id - Raja dangdut Rhoma Irama bersama Soneta menjadi band pembuka di konser Deep Purple di Edutorium UMS Solo, Jawa Tengah, Jumat (10/3/2023).

Sang raja dangdut mainkan intro Smoke on the Water. Namun, kru band rock asal Inggris tersebut naik ke atas panggung menegur Rhoma Irama.

Video aksi kru Deep Purple menegur Rhoma di atas panggung pun viral di media sosial. Salah satunya yang diunggah oleh akun Twitter @swetermerah. 

"Indonesia diajarkan bagaimana pentingnya nilai hak kekayaan intelektual oleh Deep Purple kemarin..," tulis @swetermerah dikutip Senin (13/3/2023). 

 

Dalam video itu, Rhoma tampak tampil di atas panggung bersama grup musiknya, Soneta. Saat sedang memainkan intro Smoke on the Water ini, seorang pria berpakaian serba hitam tiba-tiba naik ke atas panggung. 

Dia kemudian berdiri dan tampak berbicara sesuatu di depan Rhoma. Setelah itu, ayah Ridho Rhoma itu langsung melanjutkan aksinya dengan memainkan lagu Nafsu Serakah. 

"Hahaa itu bukan ganti lagu, emang terusannya begitu versi Soneta :)))," tulis Kiki Aulia Ucup selaku salah satu promotor musik ternama Tanah Air. 

Berdasarkan pantauan MNC Portal di YouTube tentang konser Rhoma Irama sebelumnya, sang pedangdut tersebut memang kerap memainkan intro lagu Smoke On The Water sebelum membawakan lagu Nafsu Serakah. 

Sementara, akun Twitter @mazzini_gsp menjelaskan terkait insiden kru Deep Purple menegur Rhoma ini. Berdasarkan klarifikasi promotor konser Ian Gillan dan kawan-kawan di Solo, diketahui bahwa terjadi salah paham. 

Di mana Deep Purple mengira Rhoma dan Soneta akan membawakan lagu Smoke on the Water secara penuh. Namun, nyatanya hanya lima detik sampai 10 detik. 

"Klarifikasi promotor kalau peneguran Soneta cuma miskom. Enggak, memang gini. Dipikirnya mereka (Deep Purple), dibawakan full. Tapi ternyata hanya 5-10 second yang dibawakan Soneta. Hanya ice breaking aja kalau itu. Setelah dijelaskan mereka paham," tulis akun Twitter @mazzini_gsp.

Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut