get app
inews
Aa Read Next : PSM Terlilit Masalah Finansial, Pelatih Bernardo Tavares Jual Celana

Ini Trofi Baru Liga 1 akan Diangkat PSM Makassar, Punya Simbol Garuda

Minggu, 16 April 2023 | 19:52 WIB
header img
PSM Makassar akan mengangkat trofi baru Liga 1 2022/2023. Begini penampakannya. (Foto : PT LIB)

PARE PARE, iNewsSerpong.id - Trofi baru Liga 1 2022/2023 pertama akan diangkau PSM Makassar sebagai juara musim ini dengan koleksi 77 poin. Torehan poin sudah tak bisa dikejar lagi para pesaingnya.

Pada laga pamungkas PSM melawan Borneo FC di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, Minggu (16/4/2023) malam WIB. Laga itu sekaligus jadi penyerahan trofi juara Liga 1 2022/2023.

PT LIB sudah menyiapkan trofi baru untuk diangkat oleh skuad Juku Eja. Trofi kali ini juga lebih besar dari sebelumnya yang berwarna kuning emas dengan memiliki ukuran tinggi 49 cm dan lebar 23 cm.

Bahan Dasar Tembaga

Trofi baru itu menggunakan bahan dasar tembaga dan kuningan berlapis perak dan tambahan batu mulia pada bagian depan dengan ukuran tinggi 60 cm dan lebar 50 cm.

Salah satu yang mencolok dari bentuk trofi baru ini terdapat di bagian kiri kanan trofi berbentuk kepala Garuda, yang merupakan lambang negara Indonesia.

Kemudian emblem logo Liga 1 yang dikelilingi 24 batu Turquoise atau batu Pirus berarti kemenangan, serta body utama trofi berbentuk V shape yang bermakna memfokuskan karir dan pengembangan untuk tetap hidup dan tumbuh ke atas.

Direktur Utama PT LIB, Ferry Paulus, mengatakan pihaknya berkomitmen untuk memberikan yang terbaik. Dia juga menjelaskan perubahan trofi kali ini memiliki arti filosofi yang berbeda. 

“Prinsipnya kami selalu memberikan yang terbaik pada gelaran Liga 1 2022/2023. Termasuk trofi juara. Bentuk dan filosofinya berbeda dengan sebelumnya,” kata Ferry, dikutip dari laman resmi PT LIB, Minggu (16/4/2023).

Perubahan pada trofi baru mengandung beberapa filosofi. Seperti pegangan kepala Garuda merepresentasikan burung Garuda sebagai pegangan hidup yang dipercaya sebagai lambang kekuatan, kebajikan dan lambang negara Indonesia. (*)


Artikel ini telah tayang di www.inews.id dengan judul " Ini Penampakan Trofi Baru Liga 1 yang Diangkat PSM, Ada Simbol Garuda ", Klik untuk baca: https://www.inews.id/sport/soccer/ini-penampakan-trofi-baru-liga-1-yang-diangkat-psm-ada-simbol-garuda/all.

Download aplikasi Inews.id untuk akses berita lebih mudah dan cepat:
https://www.inews.id/apps

Editor : Syahrir Rasyid

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut