HIKMAH JUMAT : Kunci Kebahagiaan

Penulis : Dr. Abidin, S.T., M.Si.
Kebahagiaan tidak akan pernah datang kepada mereka yang tidak pernah bersyukur. (Foto : Ist)

Kesokan harinya, ketika hari mulai gelap, prajurit mengetuk pintu rumah tukang kebun dengan membawa hadiah.

Si tukang kebun membuka pintu rumahnya dan terkejut melihat prajurit membawa kotak hadiah.

“Ini hadiah dari raja untukmu!” kata si prajurit.

“Untukku?” Si tukang kebun seakan tak  percaya dengan apa yang dia terima.

“Ya, untukmu!” kata si prajurit.

“Baiklah, terima kasih kalau begitu. Tolong sampaikan pula terima kasihku kepada Baginda Raja.” jawab si tukang kebun sambil kegirangan melihat kotak dengan tulisan 100 dinar.

Belum pernah ia memiliki uang sebanyak itu. Dia segera membawa masuk kotak itu dan menghitungnya bersama keluarga.

Namun anehnya, jumlah uang di dalam kotak itu hanya 99 dinar.

Dia pun menghitung ulang lagi, ulang lagi... dan lagi, tapi tetap jumlahnya 99 dinar.

Dia yakin, pasti ada 1 dinar yang jatuh. Dia pun mulai mencari-cari di sekitar pintu, tapi tak menemukan apa-apa.

Akhirnya dia mencoba untuk menelusuri sepanjang jalan menuju istana. Semalaman dia mencari tapi tetap tidak menemukan apa-apa.

Matahari mulai terbit, Raja beserta penasihatnya menanti tukang kebun itu.

Tak berapa lama dia datang dengan wajah yang masam dan merengut.

Raja pun kaget dan bertanya pada penasihatnya, “Apa yang terjadi? Tak biasanya dia datang dengan wajah seperti ini!”

Penasihat raja menjawab: “Duhai Baginda Raja, begitulah kehidupan. Kita memiliki banyak hal namun kita sering mencari yang tidak kita miliki.

Si tukang kebun itu telah mendapatkan 99 dinar secara cuma-cuma namun dia sibuk mencari 1 dinar yang hilang.”

Editor : Syahrir Rasyid

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network