Head of Communication and Customer Service Management Asuransi Astra, Laurentius Iwan Pranoto ikut senang karena tahun ini usher Astra Financial bisa menjadi pemenang dan terpilih sebagai Miss Auto Show 2022.
“Pasti bersyukur dan berbahagia karena gimanapun semuanya dipersiapkan. Apa yang dicapai hari ini bukan tanpa persiapan. Dia (El) mewakili wajah Astra Financial di mana kita memberikan solusi. Namanya Astra Financial Angel, di mana dia harus memberi solusi untuk para pengunjung di booth-nya,” kata Iwan.
Iwan mengatakan atas kemenangan ini pihaknya akan memberikan apresiasi. Namun, Iwan tidak membocorkan apa yang apresiasi yang akan diberikan kepada El.
“Kita pasti ada apresiasi, adalah pokoknya. Karena ini sudah sebagai tradisi. Tahun 2019 kita hanya sampai runner up 2, tahun ini bisa jadi pemenang, dan itu perkembangan yang baik. Ini bibit unggul, Angel Astra Financial terpilih di Miss Auto Show 2022,” katanya.
Diketahui, dalam gelaran Miss Auto Show 2022, sebanyak 150 sales promotion girls atau usher dari 22 peserta pameran bersaing dalam kontes tahunan ini. Selama lima hari, para juri menyeleksi peserta dalam tiga tahap penjurian dimulai dari 30 besar, 15 besar hingga terpilih tujuh finalis.
Melalui ajang Miss Auto Show 2022, peserta diharapkan dapat menjadi Brand Representative of GIIAS 2022 yang menunjukkan kecantikan, kemampuan intelektual seputar produk yang diwakilkan, serta industri otomotif Indonesia dengan kepribadian menarik.
(*)Editor : Syahrir Rasyid