get app
inews
Aa Text
Read Next : Modus Kabarkan Ibu Kecelakaan, Penculik Siswi SD di Tangsel Terancam 15 Tahun Penjara

Begini Nasib Pengendara Xpander yang Seruduk Porsche GT3 Seharga Rp8,7 Miliar

Sabtu, 16 Maret 2024 | 17:52 WIB
header img
Polsek Teluknaga, Tangerang akhirnya menetapkan sopir Xpander sebagai tersangka dan menahannya. (Foto: X/Innova Community)

JAKARTA, iNewsSerpong.id - Informasi terbaru pengemudi Mitsubishi Xpander yang menabrak Porsche GT3 seharga Rp8,7 Miliar dalam showroom mobil mewah telah berstatus tersangka.

Pengemudi MPV hitam itu berada dalam pengaruh alkohol. Peristiwa terjadi di Showroom Ivan's Motor di PIK 2, Teluknaga, Tangerang, pada Rabu (13/3/2024). Mobil Xpander terlihat menabrak pintu kaca sebelum menghantam bagian depan Porsche 911 GT3 yang dipajang.

Setelah penyelidikan dilakukan, Polsek Teluknaga menetapkan pengemudi Xpander sebagai tersangka. Pengemudi tersebut diketahui dalam kondisi mabuk.

Pengendara Kondisi Mabuk

"Saat ini tersangka sudah ditahan di Polres Tangerang. Penahanan dilakukan karena merusak bangunan milik orang lain dengan sengaja," kata Kapolsek Teluknaga Wahyu Hidayat kepada wartawan pada Jumat (15/3/2024).

Wahyu menjelaskan bahwa sopir Xpander akan dijerat dengan Pasal 200 KUHP dan/atau Pasal 406 KUHP tentang pengrusakan barang milik orang lain. Pasal ini diberlakukan karena pengemudi tersebut mengemudi dalam kondisi mabuk tanpa kesadaran penuh akibat alkohol.

"Pengemudi dalam keadaan mabuk, kami masih menyelidiki tujuan ke sana (showroom) karena masih dalam proses penyidikan," ujar Wahyu.

Sebagai informasi tambahan, Ivan's Motor merupakan importir kendaraan premium yang menyediakan beragam merek seperti Porsche, Bentley, BMW, Ferrari, dan Mercedes-Benz. Porsche 911 GT3 adalah salah satu mobil sport yang ditawarkan oleh Ivan's Motor.

Mobil ini dilengkapi dengan mesin flat-6 silinder 4.0 liter naturally-aspirated yang mampu menghasilkan tenaga 510 hp dengan torsi 470 Nm. Porsche 911 GT3 tersedia dalam dua opsi transmisi, yaitu manual 6-percepatan dan otomatis PDK 7-percepatan. Harga mobil ini ditaksir mencapai Rp8,7 miliar. (*)

 



Artikel ini telah tayang di www.inews.id dengan judul " Seruduk Porsche GT3 Seharga Rp8,7 Miliar, Begini Nasib Pengendara Xpander Sekarang ", Klik untuk baca: https://www.inews.id/otomotif/mobil/seruduk-porsche-gt3-seharga-rp87-miliar-begini-nasib-pengendara-xpander-sekarang.

Download aplikasi Inews.id untuk akses berita lebih mudah dan cepat:
https://www.inews.id/apps

 

 

Editor : Syahrir Rasyid

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut