DEPOK, iNewsSerpong.id - Di kegelapan malam, tepatnya Kamis (13/3) pukul 21.30 WIB, Jalan Raya Sawangan RT 1/RW 4 Rangkapan Jaya Baru, Pancoran Mas, Kota Depok menjadi saksi bisu kekejian. Seorang pria, GPN, yang tengah menjalankan tugasnya sebagai petugas instalasi kabel WiFi, harus menghadapi brutalitas oknum organisasi masyarakat (Ormas).
Tanpa ampun, dia dikeroyok hingga babak belur, meninggalkan luka yang menganga di tubuhnya dan mungkin juga di jiwanya.
Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Ade Ary Syam Indradi, mengungkapkan bahwa korban diduga dikeroyok oleh empat oknum organisasi masyarakat. Keempat terduga pelaku tersebut diidentifikasi dengan inisial B, D, G, dan RA.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta
Artikel Terkait