NEW DELHI, iNewsSerpong.id - Seorang pencuri di Negara Bagian Madhya Pradesh, India, menyita perhatian publik karena mengembalikan barang-barang yang diambilnya. Dia juga meninggalkan sepucuk surat berisi permintaan maaf serta mengakui tindakannya itu salah.
Kepolisian Madhya Pradesh menyatakan, pelaku mengembalikan barang-barang curian yakni uang perak serta barang-barang terbuat dari kuningan di sebuah kuil.
Dalam surat yang ditinggalkannya, dia menjelaskan pencurian itu membuatnya justru menderita dan dihantui rasa bersalah.
"Seorang pencuri tak dikenal telah mengambil 10 keping perhiasan perak, termasuk chhatras (hiasan berbentuk payung) dan tiga barang kuningan dari Kuil Shantinath Digambar Jain pada 24 Oktober," kata pejabat kepolisian Madhya Pradesh, Vijay Dabar, dikutip dari Sputnik, Minggu (30/10/2022).
Polisi berupaya mengungkap kasus ini sejak kuil melaporkan pencurian itu. Namun sebelum kasus terungkap, pelaku mendatangi kuil pada Jumat (28/10/2022), untuk mengembalikan barang-barang curian.
Editor : Syahrir Rasyid